Apa itu Sistem Operasi 32 bit dan 64 bit?


Apa itu Sistem Operasi 32 bit dan 64 bit?
| Bila pada kesempatan sebelumnya kita bicara tentang mana antivirus yang terbaik, maka pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang apa itu sistem operasi 32 bit dan 64 bit. Sistem 32 bit dan 64 bit ini biasanya sering terlihat tulisannya bila kamu ingin mendownload atau memasang suatu program komputer.

Lalu tahukah kamu sebenarnya apa itu sistem operasi 32 bit dan 64 bit? Tenang, pada kesempatan kali ini kami dari toko komputer online terpercaya Agres.ID memang akan membahas hal tersebut. Sistem operasi 32 bit dan 64 bit adalah base atau dasar sistem operasi. Jika 32 bit, maka artinya komputer atau laptop yang kamu gunakan dapat memproses 232 data dalam satu waktu. Begitu pula bila dengan sistem 64 bit, artinya komputer atau laptop yang kamu gunakan dapat memproses 264 data dalam satu waktu.

Selain itu sebenarnya apa si perbedaan antara sistem 32 bit dan 64 bit ini? Lebih lengkapnya bisa kamu simak selengkapnya di bawah ini ya….

1. Kompatibilitas Program

Perbedaan pertama yang perlu kamu tahu antara sistem 32 bit dan 64 bit ini terletak dari kompatibilitas suatu program terhadap komputer atau laptop yang kamu gunakan. Bila komputer atau laptopmu menggunakan sistem operasi 32 bit, maka komputer atau laptopmu hanya kompatibel menggunakan program 32 bit saja. Sedangkan bila komputer atau laptop yang kamu gunakan menggunakan sistem 64 bit, maka bisa menggunakan program 64 bit dan 32 bit.

Baca Juga :


2. Performa yang Berbeda

Perbedaan kedua antara laptop yang menggunakan sistem operasi 32 bit dengan yang menggunakan sistem 64 bit ada pada performanya. Bisa dibilang sistem operasi 32 bit adalah versi lama dan sistem operasi 64 bit merupakan versi terbarunya. Sehingga jika komputer atau laptop yang kamu gunakan menggunakan sistem operasi 64 bit performanya akan jauh lebih cepat dibandingkan menggunakan sistem 32 bit.


Baca Juga :



3. Batasan Kapasitas Penggunaan Jumlah RAM

Perbedaan terakhir yang juga sangat penting untuk kamu ketahui adalah dari sisi batasan penggunaan jumlah RAM. Komputer atau laptop yang menggunakan sistem operasi 32 bit hanya dapat menggunakan maksimal penggunaan jumlah RAM 4GB. Sedangkan bila laptop yang kamu miliki ingin menggunakan RAM di atas 4GB, maka kamu harus menggunakan sistem operasi 64 bit.

Demikianlah sharing yang bisa kami sampaikan pada kesempatan kali ini tentang apa itu sistem operasi 32 bit dan 64 bit. Semoga dengan adanya penjelasan ini kamu lebih paham dan mengerti tentang sistem operasi 32 bit dan 64 bit ya.

Sebagai informasi penutup, bila saat ini laptop yang kamu gunakan masih menggunakan sistem operasi 32 bit, maka kami sarankan untuk menggantinya dengan yang lebih baru lagi. Gantilah dengan laptop yang sudah menggunakan sistem operasi 64 bit agar performanya lebih cepat lagi dalam mengerjakan berbagai pekerjaan yang kamu lakukan.

Untuk melihat ada laptop terbaru apa saja yang sudah menggunakan sistem operasi 64 bit ini bisa kamu cek selengkapnya di Web atau Apps Agres.ID. Lebih lanjut yuk cek di sini sekarang : https://www.agres.id

Posting Komentar

0 Komentar